FLASHNEWS

Materi dan Tugas Belajar di Rumah IPS kelas 8 Bab IV



Materi dan Tugas Belajar di Rumah IPS kelas 8 Bab IV - Melihat perkembangan status wabah virus Covid 19  yang belum usai juga, membuat pemerintah mengharuskan satuan pendidikan untuk melakukan kegiatan mengajar dari rumah. Guru maupun siswa wajib bekerja dan belajar dari rumah. 


Selama kegiatan belajar dan mengajar dari rumah, kita sebagai seorang guru tidak mungkin hanya memberikan tugas saja tanpa membekali materi pendamping belajar. Karena sejatinya yang diamakan belajar secara daring itu bukan hanya sekedar memberikan tugas-tugas rumah yang diambil dari LKS atau buku paket. Namun lebih dari itu seyogyanya perlu ada komunikasi atau interaksi antara guru dengan siswa selama pembelajaran daring. 

Dalam kegiatan KBM Daring, kita membutuhkan sebuah kelas maya yang bisa kita gunakan untuk interaksi dan komunikasi dengan siswa. Kita juga membutuhkan situs untuk menampung materi atau referensi dan tugas yang mudah diakses oleh siswa. 

Banyak sekali platform yang bisa kita gunakan untuk kegiatan belajar mengajar secara daring yang mudah untuk digunakan. Kelas yang saya gunakan cukup WAG masing-masing kelas yang saya ampu. Sedangkan untuk mengakses materi dan tugasnya cukup saya gunakan google site. Mengapa demikian? 

Hal ini saya sesuaikan dengan kemampuan IT siswa di sekolah saya yang notabene berada di daerah pelosok desa. Banyak diantara mereka yang kurang mampu mengoperasikan gawai. Sehingga jika menggunakan WAG kelas sudah bisa berjalan pembelajaran daring karena sangat ringan dalam pengoperasiannya. Sedangkan untuk mengakses materi, google site merupakan sebuah situs dari perusahaan terbesar google. Sangat mudah pengoperasiannya, bisa diisi materi juga tugas dalam berbagai bentuk. Bisa berupa dokumen, slide, pdf, audio, video, gambar, maupun google formulir.

Untuk materi KBM Daring kali ini saya memberikan materi IPS kelas 8 bab 4. PERUBAHAN MASYARAKAT INDONESIA PADA MASA PENJAJAHAN DAN TUMBUHNYA SEMANGAT KEBANGSAAN.

Adapun materi-materi dalam google site yang saya berikan adalah:

A. Kedatangan Bangsa-Bangsa Barat ke Indonesia

  1. Tugas 1
  2. Evalusi 1

B. Kondisi Masyarakat Indonesia pada Masa Penjajahan
  1. Pengaruh Monopoli dalam Perdagangan
  2. Pengaruh Kebijakan Kerja Paksa
  3. Pengaruh Sistem Sewa Tanah
  4. Pengaruh Sistem Tanam Paksa
  5. Tugas 2 Kondisi Masyarakat Indonesia pada Masa Penjajahan 
  6. Perlawanan Terhadap Kolonialisme dan Imperialisme
  7. Tugas 3 Perlawanan Terhadap Kolonialisme dan Imperialisme
C. Tumbuh dan Berkembangnya Semangat Kebangsaan
  1. Latar Belakang Munculnya Nasionalisme Indonesia
  2. Tugas 4 Latar Belakang Munculnya Nasionalisme Indonesia
  3. Organisasi Pergerakan Nasional Indonesia
  4. Tugas 5 Organisasi Pergerakan Nasional Indonesia
  5. Pergerakan Nasional pada Masa Pendudukan Jepang
  6. Tugas 6 Pergerakan Nasional pada Masa Pendudukan Jepang
  7. Perubahan Masyarakat Indonesia pada Masa Penjajahan
  8. Tugas 7 Perubahan Masyarakat Indonesia pada Masa Penjajahan
  9. Penilaian Harian Bab 4
Nah... Bapak ibu yang membutuhkan materi dan tugas tersebut bisa klik di sini

Materi ini dapat diakses melalui gawai dan laptop. Jika melalui gawai setelah klik link di atas, silakan klik garis tiga di pojok kiri atas, pilih daftar isi, atau bisa langsung memilih materi dan tugas yang dibutuhkan. 

Note : Beberapa tugas ada yang berupa uraian, nilai tidak akan langsung terlihat. Maka dari itu silakan minta siswanya untuk mengirimkan jawaban uraiannya kepada guru masing-masing melalui WA atau emai untuk dinilai oleh gurunya. Ada juga beberapa file yang berupa dokumen MS Word. Silakan minta siswa bapak ibu untuk mengunduhnya kemudian diisi langsung dan kirim ke gurunya untuk mendapat penilaian.