FLASHNEWS

Cara Membuat Video Pembelajaran Animasi dengan Plotagon Story

 

Edukasi IPS kembali mengadakan pembelajaran secara virtual menggunakan zoom meeting, pada kesempatan Senin 8 Maret 2021 ini membahas tentang Membuat Video Pembelajaran Animasi dengan Plotagon Story yang disampaikan oleh Bapak Wahyu Purwanto dari SMPN 1 Lumajang Jawa Timur. 


Kegiatan malam ini dipandu oleh Ibu Dinok dan diikuti lebih dari 130 peserta dari berbagai wilayah di Indonesia. Kegiatan ini dihadiri oleh oleh founder Edukasi IPS bapak Sarwanto, M.Pd. 


Pembelajaran kali ini menggunakan aplikasi berbasis Android yakni Plotagon Story. Diharapkan dengan menggunakan aplikasi ini bapak dan ibu guru bisa membuat pembelajaran berbasis video sehingga pembelajaran tidak monoton. 


Biodata pemateri Bapak Agus Purwanto


Aplikasi Plotagon sendiri gratis tetapi untuk mendapatkan karakter yang unik, tanpa watermark, dan scene yang berbeda berbayar tetapi masih terjangkau. 


Bagi bapak dan ibu guru yang ingin membuat video pembelajaran menggunakan Plotagon Story tentu harus menggunakan smartphone dengan RAM dan ROM yang besar. Karena jika tidak smartphone kita akan sering hang atau nge-lag. 



Nah jika bapak dan ibu guru yang tidak sempat hadir atau mengikuti kegiatan ini tetapi ingin belajar tentang bagaimana cara membuat video pembelajaran menggunakan Plotagon silakan unduh materinya di sini