Soal
August 19, 2021
Contoh Soal HOTS, MOTS, dan LOTS IPS Kelas 9 Semester 1 Bab 1 Benua dan Samudera
Benua dan Samudera (Gambar Gurupendidikan.com) |
Soal Ulangan atau Penilaian Harian tentu ada banyak ragamnya. Ada soal HOTS, MOTS, LOTS dan SOTS. Soal HOTS singkatan dari Higher Order Thinking Skills, sedangkan MOTS singkatan dari Middle Order Thinking Skill, LOTS singkatan dari Lower Order Thinking Skills
Berikut ini contoh-contoh soal HOTS, MOTS, LOTS, dan SOTS yang dibuat oleh Bunda Elfi Zufrida Guru IPS SMPN 1 Kedewan Bojonegoro Jawa Timur.
Contoh soal HOTS (Higher Order Thinking Skills) :
01. Mengapa Bangsa Indian suka mengecat tubuh mereka dengan warna merah?
02. Apa sebab orang Afrika berkulit dan berambut hitam?
03. Mengapa daratan luas Asia terbagi menjadi benua Asia dan Eropa?
04. Mengapa Australia dikatakan sebagai negara Commonwealth?
05. Mengapa Terusan Panama dibuat?
06. Mengapa negara di sebelah Selatan garis khatulistiwa sering disebut sebagai negara berkembang?
07. Mengapa bila ingin berwisata ke negara yang mempunyai 4 musim seperti Inggris harus di bulan Mei, Juni, September, dan Oktober?
08. Mengapa bunga sakura hanya tumbuh subur di Jepang?
09. Mengapa wilayah Australia sebagian besar terdiri dari gurun atau padang pasir?
10. Mengapa bangsa Jepang mempunyai etos kerja yang tinggi?
Contoh soal MOTS (Middle Order Thinking Skills) :
01. Jelaskan alasan Amerika Serikat selalu diserbu imigran!
02. Apa persamaan antara terusan Panama dan terusan Suez?
03. Jelaskan alasan Turki dan Rusia termasuk dalam wilayah benua Eropa!
04. Apa saja penyebab rata-rata negara di Afrika mempunyai angka kelahiran tinggi?
05. Apa faktor penyebab umur panjang bangsa Jepang?
06. Apa beda dari England, Great Britain, dan Uniteted Kingdom?
07. Jelaskan yang dimaksud dengan Amerika Latin!
08. Jelaskan fungsi nyanyian bagi penduduk asli Afrika di wilayah sub Sahara?
09. Jelaskan keistimewaan boomerang!
10. Jelaskan sebab penyebutan Timur Tengah bagi wilayah Asia Barat!
Contoh soal LOTS (Lower Order Thinking Skills) :
01. Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya dinamika penduduk!
02. Sebutkan lima Ras Bangsa di dunia!
03. Sebutkan 2 wilayah negara bagian Amerika Serikat yang terpisah dari daratan utamanya!
04. Sebutkan dua negara di Afrika yang mempunyai kualitas hidup tinggi!
05. Sebutkan pemimpin tertinggi gereja Anglikan!
06. Di manakah Paus tinggal?
07. Sebutkan beberapa peninggalan bersejarah yang termashyur di Mesir!
08. Di mana letak opera house?
09. Apa arti Pangea?
10. Ada berapa samudera di dunia?
Contoh soal SOTS (Short Order Thinking Skills) atau Soal Pendek yang bisa langsung dijawab menurut Bunda Elfi Zufrida :
01. Siapakah Abraham Lincoln itu?
02. Siapakah penghuni Alaska?
03. Apa nama rumahnya?
04. Apa arti Pasifik?
05. Di negara manakah terletak puncak Everest?
06. Sebutkan nama 4 musim di Eropa dalam bahasa Inggris!
07. Apa nama lain dari garis khatulistiwa?
08. Sebutkan empat nama penjuru angin dalam bahasa Inggris!
09. Siapakah yang dimaksud dengan bangsa Barat?
10. Apa nama gurun luas di Afrika?
Mudah-mudahan soal-soal ini bermanfaat bagi bapak dan ibu guru yang ingin membedakan soal HOTS, MOTS dan LOTS.