FLASHNEWS

Workshop Optimalisasi Penggunaan AI untuk Guru Kerjasama APEPSI Dengan Pemberdayaan Masyarakat Fakultas Teknik Elektro UNDIP

Kegiatan Workshop AI di Lab. Komputer Fakultas Teknik Elektro UNDIP


Hari Minggu tanggal 28 Mei 2023 sekitar 35-an peserta dari beberapa daerah di Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur berkumpul di Laboratorium fakultas Teknik Elektro Universitas Diponegoro untuk mengikuti kegiatan Workshop Optimalisasi Penggunaan AI. 


Mereka memiliki motivasi yang tinggi untuk meningkatkan kompetensi dalam memanfaatkan teknologi terbaru yakni AI (Artificial Intelligence) yang dapat membantu guru dalam menyelesaikan tugas seperti membuat perangkat pembelajaran, pembuatan soal atau asesmen, presentasi dan lain-lain. 


Selain peserta yang hadir secara langsung di fakultas Elektro Universitas Diponegoro, sekitar 90-an peserta mengikuti kegiatan secara daring dari berbagai wilayah Indonesia. Mereka sangat antusias walaupun diadakan pada hari libur. 

Ketua APEPSI Bapak Sarwanta sedang memberikan sambutan


Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Ketua dan founder APEPSI bapak Sarwanta, M.Pd. Dalam sambutannya APEPSI memiliki anggota sekitar 3.000 peserta yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu Bapak Sarwanta juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kegiatan pengabdian ini yang sangat bermanfaat untuk memberikan peningkatan kompetensi ugur-guru IPS di tanah air agar terus menjadi guru profesional.


Sambutan dari Tim Dosen Departmen Teknik Elektro Undip Bapak Aghus Sofyan

Sementara itu dalam sambutan tim dosen dari Departemen Teknik Elektro yang diketuai oleh Aghus Sofwan, S.T, M.T., Ph.D mengatakan bahwa Tri Dharma Perguruan Tinggi ada 3 yakni Dharma pendidikan, Dharma penelitian, dan Dharma pengabdian. Kegiatan workshop Ai merupakan salah satu bentuk Dharma pengabdian.  


Sementara itu materi tentang AI dibawakan oleh M. Arfan, S.Kom., M.Eng dan Ir. Yosua Alvin Adi Soetrisno, M.Eng., IPM. dengan topik Penerapan AI dalam Pendidikan untuk pembuatan soal dan content creator. Dalam kegiatan workshop ini para guru, selain mendapatkan teori juga langsung melakukan pelatihan praktis serta melakukan berbagai rangkaian tugas mandiri yang dilaksanakan selama 2 hari dengan total 32 jam pelatihan.   


Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama antara APEPSI dengan Universitas Diponegoro dalam  rangka menjalankan kewajiban Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam dharma pengabdian kepada masyarakat, tim dosen dari Departemen Teknik Elektro yang diketuai oleh Aghus Sofwan, S.T, M.T., Ph.D. beranggotakan 4 orang dosen lainnya menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. 


Bagi rekan-rekan yang tidak bisa mengikuti kegiatan tersebut masih bisa menonton rekaman kegiatannya di sini : 

Sedangkan rekan-rekan yang membutuhkan materi tentang Tool AI Untuk Multimedia bisa diunduh di sini